loading...

Friday, July 20, 2018

CONTOH SOAL UJI KOMPETENSI PERAWAT ( KEPERAWATAN MEDIKAL BEDAH ) 22

CONTOH SOAL UJI KOMPETENSI PERAWAT ( KEPERAWATAN MEDIKAL BEDAH ) 22

edited by Muhammad Imron,S.Kep,Ns


Infuset - infuset blogspot dotcom kembali menghadirkan soal uji kompetensi original dan belum pernah ada pada website atau blog manapun. Artikel ini untuk anda yang berprofesi sebagai seorang perawat atau mahasiswa keperawatan yang sedang mencari referensi tentang soal uji kompetensi perawat, atau biasa kita sebut dengan UKOM, Ukni, Ukners. Semua sama saja. Pada intinya mereka sedang ingin belajar untuk menghadapi persiapan menjawab 180 soal dalam 180 menit.



Dilarang melakukan pencurian artikel milik infuset.blogspot.com (mengcopy paste ke blog/web lain sebagian atau seluruh bagian tanpa izin).



Soal Uji Kompetensi Perawat


1. Seorang anak laki-laki usia 9 tahun menderita Demam berdarah dan dirawat dengan keluhan pandangan kabur, akral dingin, tekanan darah 80/40 mmHg, nadi 130 X/menit.


Pertanyaan soal
Apakah diagnosa keperawatan utama yang timbul pada kasus di atas?

Pilihan Jawaban
A. Hipotermi.
B. Resiko syok hypovolemik.
C. Resiko defisit volume cairan.
D. Perubahan perfusi jaringan perifer.
E. Risiko perubahan nutrisi; kurang dari kebutuhan tubuh.

Soal Uji Kompetensi by infuset.blogspot.com

2. Seorang pria 30 tahun, di bawa ke IGD dalam keadaan perdarahan di bawah kulit, akral dingin, pucat, Nadi lemah, frekuensi nadi 120X/menit, turgor kulit tidak elastis, dan mukosa bibir kering. Pria tersebut di diagnosa oleh dokter dengan Demam berdarah. Perawat merumuskan diagnosa keperawatan resiko defisit volume cairan b.d perpindahan cairan intravaskuler ke ekstavaskuler.


Pertanyaan soal
Apakah intervensi keperawatan yang tepat untuk mengatasi diagnosa  keperawatan diatas?

Pilihan Jawaban
A. Monitor tanda-tanda penurunan trombosit.
B. Monitor trombosit setiap hari
C. Anjurkan pasien untuk banyak istirahat.
D. Awasi vital sign tiap 3 jam/lebih sering.
E. Monitor tingkat kesadaran



Soal Uji Kompetensi by infuset.blogspot.com

3. Seorang perawat datang untuk mengkaji respon kesadaran klien dengan stroke iskemia hari ke-2 rawat inap. Klien tidak mampu membuka mata ketika perawat memanggil sambil menyentuh tangan klien, sehingga perawat perlu menstimulus nyeri pada area midsternum. Setelah dilakukan stimulus nyeri Klien langsung berespons membuka mata, menggerakkan tangan hingga menuju dagu, dan mengucapkan kata-kata yang tidak teratur.

Berapakah nilai GCS klien pada kasus diatas? 

a. E = 4, M=4, V = 5
b. E = 3, M=4, V = 5
c. E = 3, M=5, V =3
d. E = 2, M=5, V= 3
e. E = 2, M=4, V= 4

Soal Uji Kompetensi by infuset.blogspot.com

4. Seorang pasien laki-laki dicurigai mengalami meningitis purulenta akibat predisposisi infeksi telinga, demam yang berlangsung selama satu minggu disertai nyeri kepala hebat. Saat ini masih menunggu hasil pemeriksaan lumbal pungsi. Perawat ingin melaksanakan pemeriksaan fisik saraf untuk memperkuat dugaan adanya lesi pada meningen pasien.

Apa pemeriksaan yang dapat dilakukan dan dinilai pada kasus tersebut?

a. Pemeriksaan refleks fisiologis patella negative
b. Pemeriksaan reflek patologis brudzinski negative
c. Pemeriksaan rangsang meningeal kaku kuduk positif
d. Pemeriksaan rangsang meningeal brudzinski 1,2 negatif
e. Pemeriksaan nervus kranial vestibulokoklearis uji Romberg positif 

Soal Uji Kompetensi by infuset.blogspot.com

5. Seorang pasien laki-laki dirawat di ICU sejak 1 hari lalu akibat kecelakaan lalu lintas. Saat ini klien didiagnosis mengalami cedera kepala berat. Nilai GCS 6, Tekanan darah 150/80 mmHg, frekuensi nadi 60 x/menit, suhu tubuh  39 °C (hipertermia), frekuensi nafas 26 x/menit dengan ventilator. 

Apakah tindakan keperawatan yang paling tepat yang dapat dilakukan pada kasus diatas?

a. Mencegah peningkatan TIK
b. Memonitor saturasi oksigen klien
c. Mengukur tanda vital setiap 2 jam
d. Meninggikan bagian kepala tempat tidur pada posisi 30 derajat
e. Melakukan kompres hangat dan menjaga suhu ruangan tetap pada temperatur suhu kamar




Kunci Jawaban "Contoh Soal Uji Kompetensi Perawat (keperawatan medikal bedah) 22"


1. Kunci Jawaban = B
2. Kunci Jawaban = D
3. Kunci Jawaban = D
4. Kunci Jawaban = C
5. Kunci Jawaban = E

Mohon share jika keberadaan artikel ini berguna bagi rekan lainnya. Semoga bermanfaat dan Lulus Uji Kompetensi Perawat.

0 komentar