loading...

Thursday, October 5, 2017

CONTOH SOAL UJI KOMPETENSI PERAWAT (keperawatan GERONTIK KOMUNITAS KELUARGA) 3

CONTOH SOAL UJI KOMPETENSI PERAWAT (KEPERAWATAN GERONTIK KOMUNITAS KELUARGA)  3

by Muhammad Imron,S.Kep,Ns
Berikut ini saya menyajikan contoh kisi kisi soal uji kompetensi ( UKOM ) keperawatan STAGE KEPERAWATAN GERONTIK KOMUNITAS KELUARGA beserta kunci jawabannya yang bersumber dari regional Kalimantan tahun 2017 hanya sekedar berbagi dan hanya untuk pembelajaran. Salam Sukses

1. Anda adalah perawat profesional yang akan ditugaskan di desa terpencil untuk melakukan kegiatan asuhan keperawatan komunitas. Data yang anda dapat setelah berada di desa tersebut  yaitu lansia 80% menderita hipertensi, anak dengan gizi buruk 5%, penyakit menular 10%, remaja memakai napza 5%, batuk-batuk 5%.

Pertanyaan
Prioritas utama yang harus segera  diatasi adalah?

a. Hipertensi lansia
b. Gizi buruk pada anak
c. Penyakit menular
d. Remaja pemakai napza
e. Batuk-batuk

2. Sebuah desa nelayan, terdapat kelompok nelayan sebagai nelayan yang tidak mempunyai perahu untuk melaut sehinga mereka menjadi penyewa perahu setiap hari, desa tersebut dihuni 59 kepala keluarga terdiri dari 400 jiwa dengan puskesmas 1 buah. Puskesmas hanya memiliki 2 orang dokter, dokter gigi dan dokter umum, perawat 1 orang dan bidan pun 1 orang. Penduduk tidak ber-KB, kurang olahraga dan kurang konsumsi makanan bergizi. Pada kemarau, sumber air bersih minim sekali dan banyak yang menderita diare, anak anak pun tidak melanjutkan pendidikan kejenjang SMP karena terpaksa membantu orangtua.

Pertanyaan
Apa prioritas masalah di desa tersebut?

a. Makanan tidak bergizi
b. Diare
c. KB
d. Pendidikan
e. Tenaga medis kurang

3. Perawat melakukan pengkajian pada sebuah keluarga dan didapat data bahwa sanak saudara dalam keluarga dalam beberapa generasi disusun melalui jalur garis darah ibu.

Pertanyaan
Apakah struktur dalam keluarga tersebut?

a. Patrilokal
b. Matrilokal
c. Patrilineal
d. Matrilineal
e. Patriakal

4. Perawat melakukan pengkajian pada sebuah keluarga dan didapat data keluarga yang dapat memenuhi kebutuhan dasarnya secara minimal, tetapi belum dapat memenuhi kebutuhan sosial psikologisnya (pendidikan, keluarga berencana, transportasi). Lantai rumah bukan dari tanah.

Pertanyaan
Apakah tahapan keluarga sejahtera pada keluarga tersebut?

a. prasejahtera
b. sejahtera tahap 1
c. sejahtera tahap 2
d. sejahtera tahap 3
e. sejahtera tahap 3 plus

5. Lansia usia 63 tahun diantar keluarganya ke posyandu lansia melakukan pemeriksaan kesehatan rutin, tekanan darah dan lainnya

Pertanyaan
Menurut WHO termasuk golongan usia apakah lansia tersebut?

a. middle age
b. elderly
c. old
d. very old
e. very elderly

Kunci Jawaban "Contoh Soal Uji Kompetensi Perawat (Kep.GERONTIK KOMUNITAS KELUARGA) 3"

1. Kunci = A
2. Kunci = B
3. Kunci = D
4. Kunci = A
5. Kunci = B


0 komentar