loading...

Sunday, January 15, 2017

CONTOH SOAL UJI KOMPETENSI PERAWAT (manajemen keperawatan) 1

CONTOH SOAL UJI KOMPETENSI PERAWAT

Edited By Muhammad Imron,S.Kep,Ns

Berikut ini saya menyajikan contoh kisi kisi soal uji kompetensi keperawatan STAGE MANAJEMEN KEPERAWATAN yang bersumber dari regional Kalimantan tahun 2015 hanya sekedar berbagi dan hanya untuk pembelajaran. Salam Sukses


1. Vignette
Seorang perawat dari hasil evaluasi kinerja dari pihak manajemen ditetapkan sebagai perawat berprestasi di rumah sakit. Manajemen rumah sakit memberikan penghargaan dengan diberikan paket liburan keluar negeri selama 1 minggu.

Pertanyaan soal

Apakah bentuk penghargaan yang diberikan oleh manajemen RS tersebut?


Pilihan Jawaban

a.     Imbalan sosial
b.     Motivasi langsung
c.     Kompensasi langsung
d.     Kompensasi non moneter
e.     Kompensasi tidak langsung

KUNCI = E


2. Vignette


Seorang perawat yang bekerja di RS, beliau dinas pagi, perawat tersebut menjelaskan secara singkat jelas dan lengkap tentang tindakan mandiri perawat, tindakan kolaboratif yang sudah dilakukan dan menyampaikan perkembangan pasien saat itu kepada perawat lainnya dengan tertulis dan lisan pada saat timbang terima.



Pertanyaan soal
Apakah peran yang dilaksanakan oleh perawat tersebut dalam metode asuhan ?

Pilihan Jawaban

A. Perawat primer
B. Perawat pelaksana
C. Supervisor
D. Kepala Ruangan
E. Perawat pengganti

KUNCI = A

3. Vignette


Seorang  kepala bangsal penyakit dalam pada hari yang sama harus menghadiri beberapa kegiatan, pada pukul 08.00 wita, rapat dengan direktur. Kemudian pukul 10.00 wita memimpin ronde keperawatan dan pukul 08.30 harus mengikuti rapat bulanan diruangan..

Pertanyaan soal 1

Apakah kemampuan yang harus dimiliki oleh kepala ruangan tersebut?


Pilihan Jawaban :
a.        Kecedasan Emosional yang bagus
b.        Pengelolaan waktu yang efektif
c.        Pengetahuan yang luas
d.        Stamina yang bagus
e.        Kerja cepat selesai



KUNCI = B

4. Vignette
Seorang  Kepala ruangan Penyakit Dalam di rumah sakit, kepala ruangan tersebut ingin  lingkungan kerja di tempatnya nyaman dan kondusif dalam menghadapi tuntutan akreditasi rumah sakit. Dari analisa tenaga masih banyak berpendidikan SPK dan D3 keperawatan.

Pertanyaan

Apakah tindakan utama yang harus dilakukan kepala ruangan tersebut?

Pilihan jawaban :
A. Selalu mengambil keputusan sendiri
B. Memberi motivasi untuk lanjut studi
C. Mengerjakan semuanya diusahakan sendiri
D. Memberi beban kerja yang sama antar anggota
E. Menjadwalkan dinas sesuai dengan beban kerja


KUNCI = B


5. Kasus (vignete)
Seorang perawat di Ruang Bedah bekerja dalam satu tim keperawatan yang diketuai oleh satu ketua tim. Perawat tersebut melakukan perawatan luka dengan seorang teman sejawatnya sesama perawat pelaksana. Ketika sedang bekerja perawat tersebut melihat teman sejawatnya tidak mencuci tangan saat akan mengganti balutan pasien.

Pertanyaan soal

Apakah yang sebaiknya dilakukan perawat pada keadaan tersebut?

Pilihan jawaban
a.    Melaporkan pada pimpinan
b.    Menegur teman sejawat anda
c.    Menjelaskan pentingnya cuci tangan
d.    Mengingatkan untuk mencuci tangan
e.    Menjelaskan tentang pencegahan umum


KUNCI = D

Baca Juga : soal uji kompetensi manajemen keperawatan 2





loading...

0 komentar